Freycinet, Tasmania


Jelajahi semenanjung pegunungan granit merah muda, pantai berpasir putih bersih dan laut biru di Taman Nasional Freycinet.
Abadikan pemandangan menakjubkan di teluk Wineglass Bay dengan kamera Anda. Kemudian berenang, berperahu, memancing, snorkeling dan scuba-diving di pantai putih nan permai. Ikuti perjalanan empat hari dengan pemandu menelusuri sepanjang Freycinet Peninsula atau berkendara dengan mobil off-road menuju Cape Tourville Lighthouse, dengan pemandangan yang akan membuat Anda terlena. Anda bisa berselancar dari Friendly Beaches dan berkayak laut di antara kawanan lumba-lumba di Teluk Honeymoon. Lihat burung-burung rawa di Moulting Lagoon dan saksikan ikan paus bungkuk yang bermigrasi dalam perjalanan wisata berperahu. Berjalan melintasi hutan semak melewati timbunan sampah Aborigin dan dapatkan informasi mengenai para penjelajah Prancis yang pertama kali menemukan surga ini. Rasakan tiram segar kupas dari petiraman setempat. Bersantailah di penginapan dengan menyaksikan pantai Great Oyster Bay sambil makan hidangan laut segar dan segelas anggur buatan lokal.
Lima cara untuk mengunjungi Freycinet
Wineglass Bay, TAS
Wineglass Bay, TAS

1. Dengan menikmati keindahan alam sekitar

Berjalan melintasi puncak pegunungan Hazards yang bergelombang untuk menikmati pemandangan spektakuler Wineglass Bay, di mana pegunungan yang berkabut merah kelabu, laut biru kehijauan dan pasir putih bertemu. Anda akan melihat burung-burung laut, bunga liar Tasmania dan kolak-kolam karang yang indah dalam perjalanan wisata satu setengah jam ke sana. Kemudian turun melintasi hutan ke pantai berpasir yang terpencil. Anda juga dapat menumpang penerbangan wisata dari pantai Friendly Beach dan melihat Freycinet Coast yang memukau dari udara. Untuk benar-benar menikmati keajaiban alam Freycinet, naik kapal dari Coles Bay dan berkemah di hutan belantara terpencil di Bryan Beach.
Wineglass Bay, TAS
Wineglass Bay, TAS

2. Senantiasa bergerak

Turun menyusuri tebing laut batu granit di pegunungan Hazards dan panjat tebing kelabu curam di Whitewater Wall dan Lassies Wall. Naik kendaraan gardan ganda ke pantai berbatu bulat di Bluestone Bay dan Mercusuar Cape Tourville, sebuah tempat dengan pemandangan yang tak terlupakan. Memancing, berenang dan berselancar di pantai Friendly Beaches, kemudian berkemah semalam di atas pasir putih. Untuk tantangan berjalan kaki, berjalanlah dan berkemah dalam perjalanan wisata sejauh 27 kilometer melintasi pegunungan Hazard Ranges. Atau berjalan ke tempat peninjauan Wineglass Bay Lookout untuk melihat pemandangan yang akan selalu Anda kenang. Berlayar ke Wineglass Bay menumpang kapal katamaran. Atau berkayak di laut saat senja ke Honeymoon Bay dan teluk serta pantai terlindung lainnya. Jika Anda ingin didampingi pemandu pakar, ikuti tur berperahu untuk melihat paus dan lumba-lumba atau mempelajari konstelasi langit selatan.
Wallaby
Wallaby

3. Dengan aneka ragam satwa

Berenang bersama lumba-lumba di Wineglass Bay. Jelajahi Great Oyster Bay dan lihat elang laut perut putih yang melayang di udara dan burung ganet besar Australia yang menyelam mencari makan. Apabila penguin kecil tidak sedang menangkap ikan dekat dermaga teluk Coles Bay, Anda dapat melihatnya di tempat yang lebih jauh. Naik perahu ke Schouten Island dan lihat lumba-lumba melompat-lompat dan paus menyusuri jalur migrasi nenek moyang mereka antara bulan Juni sampai September. Snorkeling atau menyelam di sekitar teluk Coles Bay dan Great Oyster Bay dan saksikan ratusan ikan berwarna-warni yang berenang di antara rumput laut, bunga karang dan bebatuan. Tunggu kemunculan tikus New Holland langka di sekitar pantai Friendly Beaches. Lihat walabi, posum, ekidna dan potoru dari dekat dalam salah satu dari berbagai perjalanan wisata lintas hutan semak. Di lahan basah Moulting Lagoon, persis di luar wilayah Freycinet, Anda bisa melihat angsa hitam, burung pelikan dan para penangkap tiram yang berwarna-warni ketika mulai melakukan aktivitasnya di pagi hari.
Commissarit Store, Maria Island, TAS
Maria Island, TAS

4. Berburu sejarah

Dalam sebuah tur berpemandu, Anda dapat melihat cangkang kerang bakar pada timbunan besar sampah suku Aborigin di Richardsons Beach lalu perdalam pengetahuan mengenai suku Aborigin Great Oyster Bay dan Big River yang berburu hasil laut dan telur angsa di sini. Dengarkan kisah para pemburu paus yang kapalnya karam, pemukim awal dan penjelajah Prancis dalam tur laut di atas kayak di sekitar pantai asli Freycinet dan teluk kecil terpencil. Sejarah yang berharga dari Pantai Timur Tasmania tertulis pada nama tempatnya. Freycinet Peninsula diberi nama berdasarkan pelayaran orang Prancis sementara Pulau Schouten diberi nama oleh pelaut berkebangsaan Belanda yang datang lebih awal.
Freycinet, TAS
Freycinet, TAS

5. Dengan piring dan gelas anggur yang terisi penuh

Cicipi tiram segar yang baru dikupas di Freycinet Marine Farm atau saksikan panen tiram dari atas geladak kapal. Cobalah anggur pinot noir, chardonnay, sauvignon blanc dan riesling di tujuh kilang anggur beriklim dingin yang berjarak satu jam berkendara dari Freycinet. Ikutlah wisata kuliner dan anggur bersama dengan penduduk lokal Freycinet. Atau nikmati hidangan yang menggugah selera yang dimasak dengan kayu bakar di pondok yang memandang ke Great Oyster Bay. Semenanjung yang cerah dan sejuk ini termasyhur akan daging sapi dan domba yang diberi makan rumput segar, daging binatang buruan dengan cita rasa yang lengkap dan makanan hasil laut segar yang baru saja diturunkan dari kapal, termasuk udang karang, kerang kampak dan tiram manis-asin.
Wineglass Bay, di Freycinet Peninsula Tasmania, tercatat sebagai salah satu dari 10 pantai terbaik di dunia. Pantai berbentuk sabit dengan pasir putih mempesona dan laut biru dengan latar belakang puncak granit merah muda dan kelabu tanpa cela ini adalah salah satu lingkungan alami tercantik di Australia. Tempat ini sempurna untuk memancing, berlayar, lintas hutan semak, berkayak di laut, panjat tebing, atau meresapi indahnya pesisir spektakuler. Wineglass Bay telah menjadi destinasi bulan madu favorit suami-istri untuk berlibur dan bersantai dari kesibukan dunia. Dengan pantai berpasir terpencil, penginapan ramah lingkungan yang mewah, dan hidangan Tasmania lezat, Freycinet Peninsula adalah petualangan kenikmatan sejati

Comments

Popular Posts