Tips Saat Berlibur di Australia


Sistem politik Australia yang stabil, jalan yang terpelihara dengan baik, tingkat kejahatan yang rendah dan standar layanan kesehatan yang tinggi menjadikan Australia negara yang aman dan relatif mudah dijelajahi.  Namun demikian perlu disadari adanya kemungkinan bahaya lingkungan, seperti kebakaran semak belukar, ombak besar dan panas ekstrem gurun pasir.   Anda harus benar-benar siap untuk perjalanan di daerah pedalaman dan perjalanan lintas hutan semak atau perjalanan jelajah alam yang panjang, dan mengambil langkah pencegahan yang wajar sehubungan dengan ikan hiu, buaya dan hewan berbisa.  Dengan kiat-kiat umum berikut, Anda dapat menikmati pemandangan alam khas Australia dengan aman – mulai dari daerah pedalaman yang luas sampai pantai samudra yang bergelora dan jalan di hutan belantara yang alami.

Keamanan Pribadi

Australia memiliki sistem politik yang stabil dan tingkat kejahatan yang rendah di tingkat dunia dan karena itu orang Australia menikmati gaya hidup yang aman. Secara umum, Australia menjadi tujuan wisata yang aman di mana para wisatawan menikmati pengalaman perjalanan wisata tanpa hambatan dalam hal keamanan dan keselamatan pribadi mereka.   Namun demikian, sebagaimana semua perjalanan wisata di dalam negeri ataupun di luar negeri, Anda harus memperhatikan langkah pencegahan yang sama sehubungan dengan keselamatan pribadi dan barang milik Anda.

Perlindungan dari sinar matahari

Sinar matahari di Australia sangat panas.  Pakai selalu baju, topi, kacamata hitam dan losion pelindung dari sinar matahari SPF 30+, bahkan ketika hari mendung.  Kalau menghabiskan waktu seharian di tempat terbuka, oleskan kembali losion pelindung dari sinar matahari secara teratur.   Hindari sinar matahari langsung pada tengah hari ketika sinar matahari sedang terik.  Pastikan Anda minum banyak air untuk menghindari dehidrasi.

Kebakaran semak belukar – kebakaran secara umum

Orang Australia hidup dengan risiko kebakaran semak belukar.  Masa bahayanya dimulai dari akhir musim semi sampai musim panas, dan selama masa ini perhatikan beberapa langkah pencegahan sederhana berikut.  Sebelum memulai perjalanan wisata, dapatkan informasi mengenai risiko kebakaran semak belukar melalui berita televisi, radio dan surat kabar.  Saat berkemah, gunakan tempat perapian yang telah ditentukan dan patuhi rambu peringatan jalan dan larangan mutlak menghidupkan api.  Kalau Anda harus menghidupkan api, selalu padamkan sepenuhnya api tersebut dengan air setelah selesai digunakan.

Berenang di antara rambu-rambu bendera

Pantai-pantai yang  indah di Australia bisa jadi mengandung bahaya tersembunyi berupa arus laut yang kuat yang dinamakan arus rip.  Hindari arus rip ini dengan selalu berenang di antara rambu bendera merah dan kuning – rambu ini menandakan tempat teraman untuk berenang di pantai.   Petugas penyelamat yang memakai seragam merah-kuning umumnya berpatroli di pantai selama musim panas bulan Oktober sampai April, tapi sebagian dari pantai-pantai yang paling terkenal dipatroli sepanjang tahun.  Jangan pernah berenang seorang diri, di malam hari, di bawah pengaruh alkohol atau segera setelah makan. Selalu periksa kedalaman air sebelum menyelam dan jangan pernah berlari dan menyelam ke dalam air dari pantai.

Ikan hiu dan buaya

Serangan ikan hiu di Australia sangat jarang terjadi, namun demikian serangan ini bisa mematikan.  Pemasangan jaring ikan hiu di pantai-pantai Australia mencegah serangan ikan hiu, tapi Anda dapat lebih mengurangi risiko serangan ini dengan selalu berenang di antara rambu-rambu bendera di pantai yang dipatroli dan tidak berenang di sore atau malam hari.  Jangan berenang seorang diri, jauh di lepas pantai, di muara sungai atau di sepanjang dasar pantai yang curam dekat perairan yang lebih dalam.
Buaya hidup di sungai dan muara pantai di Australia  utara, yang sering berganti habitat melalui laut.  Saat melakukan perjalanan dekat habitat buaya, perhatikan rambu-rambu keamanan dan jangan berenang di sungai, muara, sungai pasang surut, kolam yang dalam atau pantai bakau. Selain itu, mintalah nasihat pakar mengenai buaya sebelum berkemah, memancing atau berkapal.

Hewan berbisa – ular, laba-laba, hewan laut berpenyengat

Hewan laut berpenyengat terdapat di perairan tropis dari bulan November sampai April.   Pada masa ini Anda hanya boleh berenang di dalam kawasan yang telah diberi pengaman terhadap hewan berpenyengat, yang dibuat di pantai-pantai yang paling terkenal.  Anda juga harus memakai pakaian pelindung saat berenang, snorkeling atau menyelam di bagian luarGreat Barrier Reef. Selalu perhatikan rambu-rambu peringatan.
Saat berjalan melintasi hutan semak atau melakukan jelajah alam, Anda dapat menghindari gigitan ular dan laba-laba dengan memakai sepatu pelindung dan menggunakan akal sehat Anda.  Kalau digigit, segera cari bantuan medis.  Kematian akibat gigitan ular sangat jarang terjadi dan sedikit sekali kematian akibat gigitan laba-laba sejak tersedianya obat penawar pada tahun 1981.

Perjalanan wisata di daerah terpencil Australia

Naik kendaraan melintasi daerah terpencil dan berbukit-bukit di Australia memerlukan persiapan matang.  Sebelum berangkat menggunakan kendaraan gardan ganda atau melakukan perjalanan di daerah pedalaman, pastikan Anda menggunakan kendaan layak jalan yang dilengkapi dengan GPS dan dua ban cadangan. Anda juga perlu peta yang bagus, makanan tambahan, air dan bahan bakar serta rencana darurat.  Rencanakan jalur perjalanan Anda dengan teliti dan beri tahu pihak ketiga mengenai rencana kedatangan Anda.  Periksa keadaan jalan sebelum memulai perjalanan Anda, tetap berada di kendaraan kalau kendaraan rusak dan jangan melakukan perjalanan dalam keadaan yang terlalu panas.  Kalau mengendarai kendaraan biasa melalui daerah terpencil, jalankan kendaraan perlahan-lahan di jalan yang tidak beraspal, berdebu atau sempit dan selalu periksa keadaan jalan sebelum meninggalkan jalan utama. Sinyal telepon genggam sangat terbatas di daerah terpencil, karena itu tanyakan kepada penyedia layanan telepon Anda mengenai jangkauan sinyal telepon genggam Anda.

Berjalan melintasi hutan semak atau melakukan jelajah alam di hutan belantara

Saat merencanakan perjalanan melintasi hutan semak atau jelajah alam, periksa jarak dan tingkat kesulitan perjalanan dan pertimbangkan penggunaan jasa pemandu setempat untuk perjalanan yang jauh atau menantang. Kalau melakukan perjalanan tanpa pemandu, beri tahu seseorang ke mana Anda pergi dan kapan Anda kembali. Pakai sepatu pelindung, topi, losion pelindung dari sinar matahari dan obat pengusir serangga dan bawa perlengkapan hari hujan, peta topografi dan banyak air. Saat berjalan, baca peta dan rambu-rambu, tetap mengikuti jalur yang seharusnya, di balik pagar pengaman dan jauh dari pinggir tebing. Jangan memberi makan atau bermain dengan hewan liar, karena Anda mungkin dicakar atau digigitnya. Rencanakan perjalanan pada musim panas dengan teliti dan hindari perjalanan jelajah alam yang menantang ketika sinar matahari terlalu panas.

Comments

Popular Posts